Denpasar, LINews – Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali bakal segera dilaksanakan dalam waktu dekat. Sejumlah upaya dilakukan untuk mengamankan pertemuan sejumlah kepala negara anggota G20.
Salah satu upaya pengamanan itu adalah dengan menempatkan sejumlah penembak jitu atau sniper di beberapa lokasi, seperti di Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai dan Garuda Wisnu Kencana (GWK).
Lihat Juga : 3 Pemimpin Negara yang Absen KTT G20 Bali
“Kalau di sini (Tahura Ngurah Rai) ada dua titik (sniper). Kalau di GWK ada enam titik,” kata Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa di Tahura Ngurah Rai, Jumat (11/11).
Andika menegaskan situasi pengamanan di setiap lokasi pertemuan G20 berbeda-beda. Menurut dia, kondisi ini yang membuat pengamanan disesuaikan.
Baca Juga: Pasar Tanjungsari Jadi Percontohan Digitalisasi Pasar Rakyat
Ia mengatakan sejauh ini persiapan pengaman KTT G20 sudah mencapai 99 persen. Andika menyebut personil yang ditempatkan di kawasan Tahura Mangrove sebanyak 180 personil.
Lebih lanjut, Andika menyebut tim advance dari Negara Amerika Serikat (AS), China, dan Arab Saudi sudah tiba. Mereka membawa perlengkapan untuk kesiapan kedatangan para Kepala Negara di puncak KTT G20.
Baca Juga: Investasi 75 T untuk RI, 18 Perusahaan Teken MoU di B20
“Kalau pesawat Kepala Negara belum ada, tetapi pesawat yang membawa misalnya advance team, membawa perlengkapan sudah ada, tapi mereka tidak stay, mereka mendarat, unloading (bongkar muat) kemudian mereka take off lagi,” ujarnya.
Sementara itu, pesawat milik Angkatan Udara Amerika Serikat (US Air Force) jenis Boeing C-17 Globemaster III, yang mengalami masalah dan masih terparkir di Base Ops Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Ngurah Rai, Bali, itu disebut Andika sudah diperbaiki.
Lihat Juga : KPK Ungkap Modus Korupsi Pejabat Daerah
Rekayasa Lalu Lintas
Selain itu, kepolisian juga akan menerapkan sistem rekayasa lalu lintas ganjil genap di Bali selama G20. Ganjil genap berlaku mulai Jumat (11/11) hingga 17 November.
Kepala Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri Irjen Firman Shantyabudi mengatakan ganjil genap diberlakukan selama satu pekan di 10 titik.
(Kade)