Jokowi Lantik KASAL Baru, Ini Jejak Karir KSAL Baru

Jokowi Lantik KASAL Baru, Ini Jejak Karir KSAL Baru

Jakarta, LINews – KSAL baru pengganti Yudo Margono secara resmi telah dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari ini. Laksamana Madya (Laksdya) Muhammad Ali telah sah menempati jabatan nomor satu di TNI Angkatan Laut (AL) sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL).

Lantas siapa sosok Laksamana Muhammad Ali sebenarnya? Untuk mengenal lebih lanjut, simak profil KSAL baru Muhammad Ali berikut ini.

Profil Laksamana Muhammad Ali kini resmi menjadi KSAL baru pengganti Yudo Margono yang kini menjabat sebagai Panglima TNI. Pelantikan Muhammad Ali sebagai KSAL digelar di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (28/12/2022).

Prosesi pelantikan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan pembacaan surat keputusan presiden mengenai pengangkatan Ali menjadi KSAL. Jokowi kemudian memimpin pembacaan sumpah.

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara,” demikian petikan sumpah yang dibacakan Ali.

Biodata Muhammad Ali dan Riwayat Pendidikannya

Melansir situs resmi Akademisi Angkatan Laut (AAL), Rabu (28/12/2022), sebelum menjabat sebagai KSAL, Laksamana Muhammad Ali menjabat sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I.

Muhammad Ali merupakan lulusan Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke-35 yang lulus pada tahun 1989. Selain pendidikan militer, Ali juga pernah mengenyam pendidikan umum dan aktif dalam seminar nasional di berbagai negara.

Berikut ini informasi riwayat pendidikan Muhammad Ali:

  • Dikpasiswa angkatan ke-2 (1990)
  • Dikcawak Kasel (1990-1991)
  • Kursus Ausbildung Waffengerat U Boote 206 (kapal selam U-206) di Jerman (1997)
  • Pendidikan Internasional PWO di Inggris (1998)
  • Submarine Warfaredi Inggris (1999)
  • Diklapa II Koum angkatan ke-14 (2000)
  • Sustekdikpa TNI AL (2001)
  • Seskoal angkatan ke-40 (2003)
  • Sus Danlanal TNI AL (2004)
  • Lemhannas PPSA angkatan XXI (2017).

Selain itu, Muhammad Ali juga pernah menempuh pendidikan umum S1 Ekonomi dan S2 Manajemen. Ali turut aktif mengikuti simposium serta seminar nasional dan internasional di berbagai Negara seperti Amerika Serikat, Singapura, Malaysia, Srilangka, Korea Selatan, Bangladesh, dan lain-lainnya.

Perjalanan Karier Laksamana Muhammad Ali

Sebelum menjabat sebagai KSAL, Muhammad Ali juga pernah menempati sejumlah jabatan penting mulai dari Gubernur AAL, Asrena KSAL hingga Pangkogabwilhan I. Berikut informasi lengkapnya:

  • Perwira Depops KRI Sigalu-857 (1990)
  • Ass Padiv Ekasen KRI Naggala-401 (1992)
  • Perwira Terpedo KRI Pasopati (1993)
  • Padivkom KRI Nanggala-402 (1995)
  • Kadep Leksen KRI Nanggala-402 (1996)
  • Kasi Taktik Sops Satsel Koarmatim (1996)
  • Kadalsen Divlat Dep Sewaco Puslatlekdalsen Kodikal (2000)
  • Palaksa KRI Nanggala-402 (2003)
  • Komandan KRI Nanggala-402 (2004)
  • Pasops Satsel Koarmatim (2006)
  • Pabandya Renstra Ban I Renstra Srena Kasal (2006)
  • Asops Lantamal VI Makassar (2009)
  • Komandan Satsel Koarmatim (2010)
  • Komandan Lanal Dumai (2011)
  • ADC Wapres RI (2012)
  • Kepala Staf Guskamlabar (2014)
  • Pati Sahli Kasal Bid. Ekojemen (2015)
  • Staf Khusus Kasal (2015)
  • Komandan Guskamlabar (2015)
  • Waasrena Kasal (2017).
  • Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) (2018).