Kemendagri Gelar Rakornas Forkopimda di SICC Bogor

Kemendagri Gelar Rakornas Forkopimda di SICC Bogor

Jakarta, LINews – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) akan menggelar kegiatan Rapat Koordinasi Nasional Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Rakornas Forkopimda) di Sentul International Convention Centre (SICC), Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Polisi akan menerapkan sejumlah rekayasa lalu lintas di kawasan tersebut saat acara berlangsung.

“Jadi yang terutama buat masyarakat warga sekitar SICC yang biasanya jalan utama SICC bisa dipergunakan untuk umum, sementara yang datangnya dari arah Sirkuit Sentul ke arah Bundaran Love itu dialihkan ke Babakan Madang,” kata Kanit Turjawali Satlantas Polres Bogor Iptu Ardian Novianto saat dihubungi, Senin (16/1/2023).

Acara tersebut akan digelar pada hari Selasa (17/1) besok. Rekayasa lalu lintas selanjutnya adalah dengan membuat sistem satu arah dari Bundaran Love mengarah ke Sirkuit Sentul via SICC.

“Kemudian untuk kendaraan yang ke arah dari Bundaran Love Sentul City ke arah SICC dibuat satu arah saja ke dalam,” ucapnya.

Ardian mengatakan pihaknya juga akan terus memantau kepadatan lalu lintas di sekitar SICC baik sebelum, sesudah, maupun saat kegiatan berlangsung. Rekayasa lalu lintas lainnya juga akan disiapkan secara situasional.

“Apabila pada saat peserta datang dan pulang acara itu kan itu masih butuh manuver perpotongan arus, itu kan harus kalau yang ke arah Jakarta itu kan harus terpotong arusnya, apabila padat kita alihkan semuanya ke kiri. Kemudian berputarnya di depan Aeon Mall,” tuturnya.

Namun apabila antrean tidak terlalu panjang, lalu lintas di sekitar Aeon Mall akan dinormalkan. Sehingga kendaraan bisa berputar di Bundaran Love.

“Kemudian yang ke arah Jakarta, yang akan masuk ke gerbang tol ke arah Jakarta itu bisa memutar dulu semuanya di depan pintu Tol BORR. Jadi semuanya tidak ada perpotongan, apabila kalo masuk tol tinggal lurus atau belok kiri yang ke arah Sentul City,” bebernya.

Rekayasa lalu lintas akan dilakukan hingga acara selesai. Setelah acara selesai, lalu lintas akan dinormalkan kembali.

(Sim)