Safari Ramadhan di Wilayah Kecamatan Tawan

Safari Ramadhan di Wilayah Kecamatan Tawan

Tasikmalaya, LINews – Kamis 30 Maret telah dilaksanakan kegiatan Safari Ramadhan di Wilayah Kecamatan Tawang. Safari Ramadhan yang pada hari ini dilaksanakan merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Tasikmalaya, selain sebagai sarana bersilahturahmi, kegiatan ini juga sebagai sarana untuk memperkenalkan sekaligus mendekatkan para pejabat khususnya para Kepala Dinas di Lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya.

Acara ini dihadiri oleh Pj. Wali Kota Tasikmalaya, perwakilan OPD Kota Tasikmalaya, Ketua Baznas, Sekretaris MUI Kota Tasikmalaya, perwakilan Unsur Forkopimda, tokoh masyarakat dan tamu lainnya.

Dalam sambutan Pj. Wali Kota Tasikmalaya menyampaikan ada beberapa permasalahan yang dihadapi Pemerintah Kota Tasikmalaya di antaranya :
1.Persoalan pelanggaran terhadap Perda nomor 7 tahun 2014 tentang tata nilai kehidupan masyarakat yang Religius di Kota Tasikmalaya. (dimana di kota tasik ini masih ditemukannya peredaran minuman keras, praktek-praktek prostitusi online, maraknya geng motor dan kegiatan lain yang cenderung merusak tatanan kehidupan masyarakat).
2.Penanggulangan kemiskinan
3.Menurunkan angka stunting
4.Menyelesaikan permasalahan lingkungan seperti sampah dan sanitasi serta meningkatkan capaian Open Defecation Free (ODF)
5.Pengembangan UMKM yang ada di Kota Tasikmalaya

Selain itu beliau menyampaikan hikmah yang dapat kita ambil dalam menjalankan ibadah di bulan puasa yaitu sebagai sarana menggapai ketakwaan, sarana mensyukuri nikmat dan puasa melatih diri untuk mengekang jiwa, melembutkan hati dan mengendalikan syahwat. (untuk menjalankan hidup di dunia ini secara seimbang, mengendalikan diri dan berjuang untuk melakukan Amar Ma’ruf Nahi Munkar, termasuk dalam melaksanakan tugas pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan).

(M Rahmat)

Tinggalkan Balasan