Pemdes Rambatan Kulon Salurkan Bantuan Pangan Sebanyak 10.080 KPM

Pemdes Rambatan Kulon Salurkan Bantuan Pangan Sebanyak 10.080 KPM

Indramayu, LINews – Pemerintah Desa Rambatan Kulon Lakukan Penyaluran bantuan pangan dari Badan Pangan Nasional (BPN) melalui Perum Bulog yang diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang dilaksanakan, selasa (13-6-2023).

Yang bertempat di Balai Desa Rambatan Kulon, dengan jumlah beras yang di salurkan mendapatkan bantuan beras 10 kg. Jumlah penerima bantuan pangan untuk masyarakat desa rambatan kulon sebanyak 10080 keluarga penerima manfaat (KPM).

Alhamdulillah dalam kegiatan penyaluran bantuan pangan tersebut pada umumnya berjalan dengan aman tertib dan lancar dari pantauan dilapangan tidak sampai antri yang panjang, tetapi pada dasarnya warga nampak gembira dan antusias sekali dengan adanya program pangan tersebut.

“Saya H. Kuswanto selaku Kuwu desa rambata kulon berterimakasih kepada Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina yang memberikan program bantuan pangan ini”. Ucap H. Kuswanto kuwu rambatan kulon

Dalam penyaluran bantuan pangan tersebut kuwu desa rambatan kulon menghimbau kepada petugas dan masyarakat agar dalam pelaksanaan pembagian beras ini tetap mengikuti prosedur pengambilan yang telah ditentukan.

“kepada para penerima bantuan pangan ini agar bisa memanfaatkan bantuan ini, supaya bisa mengurangi beban pada masyarakat yang benar-benar membutuhkanā€¯ ujar H. Kuswanto kuwu Rambatan kulon.

(Sanita)

Tinggalkan Balasan