Bhabinkamtibmas Memberikan Pengarahan di SDN 2 Emplak

Bhabinkamtibmas Memberikan Pengarahan di SDN 2 Emplak

Pangandaran, LINews – Berbagai kasus kekerasan yang melibatkan pelajar kerap viral beredar di media sosial (medsos). Termasuk video selama ini trending di beberapa akun media sosial sehingga Sat Binmas Polres Pangandaran Polsek Kalipucang melalui Bhabikamtibmas desa Emplak Briptu Mochammad Agung Surya Ramadhan pun turun untuk melakukan sosialisasi di SDN 2 EMPLAK, pada hari Jum’at kemarin Tanggal 29 September 2023. Waktu Pukul 08.00 WIB s/d selesai.

Dalam kesempatan tersebut Bhabikamtibmas desa Emplak, Polsek kalipucang Briptu Mochammad Agung Surya Ramadhan menyampaikan materi tentang Anti Perundungan (Bully)’ atau perilaku tidak menyenangkan baik secara verbal fisik’ ataupun sosial’ di Dunia maya ataupun Nyata’ yang membuat seseorang merasa tidak nyaman ‘ sakit hati dan stres baik yang dilakukan oleh individu ataupun kelompok.

Bertujuan untuk memberikan pengetahuan bagi adik-adik tentang anti Bullying/Perundungan, jenis perundungan,mengenali korban perundungan dan cara mengatasi perundungan, karena para pelajar rentan menjadi pelaku atau korban bullying hingga komprehensif. Diharapkan dengan dilaksanakan sosialisasi tersebut tidak ada Bullying/perundungan lagi kepada pelajar.

“Kami berharap, jangan menjadikan teman untuk melakukan bullying yang nantinya akan berakhir dengan kekerasan sehingga berakhir keranah hukum, Ini membutuhkan peran orang tua dan guru, terutama guru di lingkungan sekolah,” katanya.

Briptu Mochammad Agung Surya Ramadhan, selaku Bhabinkamtibmas desa Emplak juga menyampaikan pesan kepada Siswa-siswi SDN 2 EMPLAK. agar rajin belajar, jangan mencari musuh tapi perbanyaklah teman. apabila terjadi masalah jangan pakai emosi, semua permasalahan ada jalan keluarnya, jangan merusak masa depan kalian karena kelak kalian sebagai penerus bangsa”, pesannya.

Kegiatan Sosialisasi tentang Anti Perundungan (Bully) di SDN 2 EMPLAK berakhir pukul 11.00 wib serta berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

(BD)

Tinggalkan Balasan