Pelonggaran Pemakaian Masker Angin Segar Untuk Wisatawan

Jakarta, LINews – Presiden Joko Widodo mengumumkan pemakaian masker di ruang terbuka telah dibebaskan. Terkait kebijakan ini, menjadi kabar baik bagi pariwisata di Indonesia.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno menanggapi tentang pelonggaran penggunaan masker. Menurut Sandiaga, keputusan Presiden Jokowi melonggarkan pemakaian masker diterapkan di tempat-tempat wisata terbuka menjadi angin segar bagi pelaku wisata dan wisatawan.

“Relaksasi aturan melepas masker ini merupakan angin segar bagi pelaku wisata dan wisatawan. Tentunya, ini membawa optimistis akan semakin bangkitnya potensi pariwisata di Indonesia,” ujar Sandiaga Uno dalam Weekly Press Briefing yang digelar secara virtual, Senin (23/05/22).

Meski demikian, kata Sandiaga, terkait dengan pelonggaran penggunaan masker yang diperuntukkan bagi tempat wisata terbuka ini, tentu masyarakat harus tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) di masing-masing daerah. (Robi)