Dukung Program Pusat, Gerindra Setuju Makan Bergizi Gratis Masuk APBD DKI

Dukung Program Pusat, Gerindra Setuju Makan Bergizi Gratis Masuk APBD DKI

Jakarta, LINews – Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Gerindra Rani Mauliani setuju jika ada anggaran makan bergizi gratis untuk anak sekolah di APBD DKI 2025. Rani menyebut program makan bergizi gratis baik untuk anak-anak.

“Kalau buat saya pribadi, sudah pasti setuju dengan program tersebut dan rasa-rasanya hampir semua teman-teman juga pasti setuju,” kata Rani kepada wartawan, Selasa (22/10/2024).

Rani mengatakan makan bergizi gratis baik untuk perkembangan anak. Dia ingin Pemprov DKI Jakarta bersinergi dengan pusat untuk mensukseskan program pemerintah Presiden Prabowo Subianto.

“Karena memang program ini sangat baik bagi perkembangan anak-anak bangsa ke depannya, dan juga program ini sangat bersinergi dengan program dari program andalan dari Presiden dan Wakil Presiden kita saat ini. Jadi sudah paling benar kita mendukung program dari pusat tersebut,” ujarnya.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi sebelumnya menyatakan Pemprov DKI tak menutup kemungkinan anggaran makan bergizi gratis untuk anak sekolah masuk APBD 2025. Meski begitu, saat ini pihaknya masih membahas soal anggaran makan bergizi gratis itu.

“Kita masih sedang dalam pembahasan untuk mematangkan tersebut. Bagaimana kita ketahui formula untuk pembahasan RAPBD kita harapkan sebelum 30 November bisa diketok. Jadi masih ada waktu untuk membahasnya itu. Mudah-mudahan kita bisa kerjasama dengan DPRD sebaik mungkin untuk semuanya,” kata Teguh kepada wartawan di Kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Senin (21/10).

Di sisi lain, Teguh menyampaikan pembahasan anggaran untuk makan bergizi gratis di tiap daerah masih dibicarakan di tingkat kementerian. Pihaknya pun berkomitmen untuk mendukung program Presiden Prabowo itu.

(Boy)

Tinggalkan Balasan