Agus Hindar ,R.S.STPI,M.S.I Bersama Kades Lakukan Persiapan Rempug “BEDAS”

Agus Hindar ,R.S.STPI,M.S.I Bersama Kades Lakukan Persiapan Rempug “BEDAS”

Kab. Bandung, LINews — Kegiatan Rempug BEDAS akan dilaksanakan di Kecamatan Pameungpeuk, Kab. Bandung pada Hari Jum’at, tanggal 17-05-2024 di dua Lokasi, yaitu Desa Bojong Manggu dan Desa Langon Sari.

Seperti yang tampak di gambar poto, Pemerintahan Desa Bojong Manggu dipimpin langsung oleh Kepala Desa H. Adang apat yang sedang melaksanakan pemasangan tenda dan persiapan – persiapan menjelang kegiatan Rempug “BEDAS” dan penyambutan Bupati Bandung H. Dadang Supriatna untuk jum’at siang besok.

Bahkan tampak dalam kegiatan persiapan jelang acara Rempug BEDAS tersebut Agus Hindar, R. S. STP l, M. Si selaku Camat Pameungpeuk.

Saat ditanya terkait keberadaannya di tempat kediaman H. Adang Apat yang mana merupakan sebagai lokasi yang akan di jadikan tempat kegiatan Rempug “BEDAS” , Agus Hindar juga mengatakan bahwa keberadaannya di lokasi tersebut untuk mengecek kesiapan kegiatan Rempug BEDAS, bahkan di katakannya lagi, bahwa dirinya telah melakukan pengecekan untuk persiapan kegiatan hari Jum’at besok tanggal 17/05/24 ke 2 Desa yang mana akan di jadikan acara Rempug “BEDAS “. Kamis (16/5/24 )

lanjut disampaikannya lagi diharapkan acara kegiatan Rempug BEDAS di wilayah kecamatan Pameungpeuk dapat berjalan dengan lancar, aman dan tertib, sehingga kegiatan Bupati H. Dadang Supriatna dalam menyambangi Desa – Desa bisa langsung bertatap muka dengan masyarakat dan bisa mendengarkan apa yang menjadi keluh kesah warga masyarakat kabupaten Bandung.

(Arus)

Tinggalkan Balasan