Goes to Campus, Pertamina Balongan Kunjungi Polindra

Goes to Campus, Pertamina Balongan Kunjungi Polindra

Indramayu, LINews – Dalam rangka Goes to Campus, PT Pertamina melalui PT KPI atau Roadmap Master Plan Development (RDMP) Pertamina RU VI Balongan yang merupakan Progam ESG Project Balongan, berikan edukasi terhadap mahasiswa terkait soal proses bisnis, tanggungjawab sosial, dan karir di bidanh teknik, termasuk peluang-peluang kerja di Pertamina.

Kegiatan tersebut dilaksanakan sekaligus mengawali dalam rangka rangkaian kegiatan Dies Natalis Polindra ke-16, digelar di Aula Kampus Politeknik Negeri Indramayu lantai 7, Rabu (3/7/2024).

Kegiatan itu diisi oleh pemateri yang berkompeten di bidangnya, diantaranya PJS GM Project Balongan Muhammad Rahman, Direktur Politeknik Negeri Indramayu (Polindra) Rofan Aziz ST.,MT.,IPM, Project Manager RDMP RU VI Balongan, Erfan Gafar SR; Hariadi Head Of HSSE, Farida Arisa dan Mulia Anggara.

Diikuti 300 peserta dari mahasiswa Polindra, Dosen, serta staf karyawan Politeknik Negeri Indramayu (Polindra) dan pihak ketiga dari luar Polindra.

Direktur Politeknik negeri Indramayu (Polindra) Rofan Aziz ST.,MT.,IPM, melalui Ketua Panitia dan Fasilitator Nurohmat SKM, kepada Awak media menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan Program ESG Project Balongan untuk mengisi di setiap Kampus.

“Adapun Kegiatanya adalah Memberikan Edukasi dan sosialisasi kegiatan dengan mahasiswa. Materinya adalah Pengenalan tentang program RDMP, masalah Karir dan Peluang-peluang kerja di Kilang RU VI Balongan , jelasnya.

Pihaknya berharap, Politeknik Negeri Indramayu (Polindra) bisa bersinergi dengan Pertamina RU VI Balongan, juga dengan pihak lainnya.

“Alhamdulillah setelah melihat-lihat Kampus Polindra, dari pihak RDMP RU VI Balongan Merasa Kagum Dengan Polindra,” ungkap Nurohmat.

(Wari)

Tinggalkan Balasan