Bogor, LINews – Perayaan ulang tahun sekolah sudah menjadi tradisi dan kegiatan rutin yang dilaksanakan di sekolah setiap tahunnya. Pada tahun 2023 ini, SMA Negeri 1 Cijeruk merayakan hari jadinya ke-14. Perayaan HUT sekolah mengangkat tema “Bersinergi dalam keberagaman wujudkan generasi cerdas”.
Acara perayaan HUT sekolah bertajuk ”Bersinergi dalam keberagaman wujudkan generasi cerdas, yaitu menampilkan pra-event dan main event. Pra-event bertempat di lapangan basket dilaksanakan pada hari Kamis (23/11/2023).
Humas SMAN 1 Cijeruk Yessy Cappilauri, mengatakan, peringatan ulang tahun ke-14 SMA Negeri 1 Cijeruk tahun 2023 dibuat berbeda, agar ada prestasi siswa lebih meningkat. Konsep yang diangkat yaitu hebat di bidang akademik, Seni dan Olahraga.
Yessy Cappilauri menjelaskan, seluruh rangkaian kegiatan yang dilakukan merupakan upaya menaikkan prestasi, yang hebat di bidang Akademik, Seni dan Raga. Harapannya siswa SMA Negeri 1 Cijeruk menjadi manusia yang hebat.
Acara HUT kali ini diharapkan mampu menjadi proses berkelanjutan dalam menciptakan generasi yang kreatif, inovatif, dan berprestasi setelah 14 tahun SMAN 1 Cijeruk berdiri. “Kami selalu optimis. Walaupun sekolah lain semakin hebat, kami juga tidak boleh kalah. Ekonomi kreatif, akademik, Seni dan Olahraga ini selalu menjadi prioritas kami untuk dikembangkan,” ujarnya.
Sedangkan Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Cijeruk Hj. Ani Rohaeni,S.Pd., M. Pd, mengatakan, pihaknya selalu memberi kesempatan kepada siswa untuk mengekspresikan atau menampilkan potensinya. Baik melalui jalur ekstrakurikuler maupun mata pelajaran.
“Jadi di Puncak HUT ke 14, masing-masing kelas menampilkan kebolehannya. Juga kami adakan market day untuk memberi kesempatan siswa untuk belajar berwirausaha,”Makanan dan minuman yang dijual tidak boleh mengandung Pemanis, pewarna, perasa dan pengawet, agar siswa familiar dengan makanan sehat. Ini juga untuk melatih jiwa wirausaha siswa-siswi,”Perubahan anak-anak sangat pesat, eranya berbeda. Seluruh pengurus diharapkan kreatif dalam mendorong ke kreativitasan anak-anak,” ujar Ani Rohaeni.
Ia berharap, SMA Negeri 1 Cijeruk tetap melestarikan budaya. Budaya harus dikenalkan terus kepada siswa-siswi.
“Kalau tidak mengenali maka mereka tidak akan mencintai apalagi melestarikan Budaya. Tentunya komitmen ini yang harus dipegang teguh oleh seluruh pengurus dalam rangka mendorong siswanya mencintai Budaya,” pungkasnya.
(Rus)