Kombes Yulius Nyabu Bareng dengan Perempuan di Hotel

Kombes Yulius Nyabu Bareng dengan Perempuan di Hotel

Jakarta, LINews – Kombes Yulius Bambang Karyanto (YBK) ditangkap terkait kasus penyalahgunaan narkoba. Dia ditangkap bersama seorang perempuan inisial R. Lalu, siapa sosok perempuan R tersebut?

“Itu temannya saja,” kata Dirnarkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti Juharsa saat dihubungi LINews, Sabtu (7/1/2023).

Kombes Yulius dan perempuan inisial R ditangkap di sebuah kamar hotel daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Jumat (6/1) pukul 15.36 WIB. Barang bukti narkoba jenis sabu ikut disita di kamar hotel Kombes Yulius.

“Barbuknya (barang bukti) sabu,” jelas Mukti.

Dari keterangan awal, tidak ada tugas kedinasan terkait keberadaan Kombes Yulius dan perempuan inisial R di kamar hotel tersebut. Mukti menyebut keduanya telah menginap di hotel sejak dua hari lalu.

“Ada laporan dari masyarakat. Dia di situ juga dari tanggal 5 (Januari), udah dua hari,” ucap Mukti.

Positif Narkoba

Mukti mengatakan pihaknya menemukan barang bukti narkoba jenis sabu di kamar Kombes Yulius. Ada dua klip sabu yang turut disita di lokasi penangkapan.

“Barang buktinya 0,5 gram sama 0,6 gram (sabu),” terang Mukti.

Kombes Yulius dan rekannya inisial R pun saat ini telah diamankan ke Polda Metro Jaya. Hasil tes urine keduanya positif narkoba.

“Tes urinenya positif. Metamfetamin dan amfetamin,” tutur Mukti.

Kombes Yulius dan rekan perempuannya inisial R ini telah diamankan di Polda Metro Jaya. Status hukum keduanya akan segera ditentukan penyidik.

“Kita lakukan upaya penangkapan dan tentukan status (hukum) 3×24 jam,” pungkas Mukti.

(Jhon)