Lucky-Syaefudin Dapat No Urut 2 di Pilkada Indramayu

Lucky-Syaefudin Dapat No Urut 2 di Pilkada Indramayu

Indramayu, LINews – Debar suasana tampak terasa di Aula PGRI, Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, menjelang pengundian nomor urut untuk ketiga pasangan calon peserta Pilkada Indramayu 2024.

Dalam rapat pleno terbuka, KPU Kabupaten Indramayu menetapkan paslon Bambang Hermanto dan Kasan Basari mendapat nomor urut 1, selanjutnya paslon Lucky Hakim dan Syaefudin dengan nomor urut 2 dan nomor urut 3 didapatkan oleh paslon Nina Agustina dan Tobroni.

“Menetapkan nomor urut Bupati dan Wakil Bupati Indramayu tahun 2024, sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan,” kata-kata Ketua KPU Indramayu, Masykur bacakan surat keputusan, Senin (23/9/2024).

Ketiga pasangan calon yang hadir, terlihat mengenakan kostum yang sesuai saat pendaftaran ke kantor KPU Indramayu beberapa pekan lalu. Seperti setelah kemeja putih dan hitam dikenakan oleh Paslon Lucky Hakim dan Syaefudin. Paslon Nina Agustina dan Tobroni masih kompak memakai kemeja serba putih, dan Paslon Bambang Hermanto dan Kasan Basari dengan kemeja biru mudanya.

Dalam prosesnya, pengundian dan penetapan nomor urut paslon dilakukan dengan dua tahap. Yaitu diawali oleh Calon Wakil Bupati Indramayu yang mengambil bola yang bertuliskan abjad urutan nomor. Pada tahap ini, Paslon Lucky Hakim dan Syaefudin mendapat urutan pertama kemudian Paslon Bambang Hermanto dan Kasan Basari serta terkahir Paslon Nina Agustina dan Tobroni.

Setelah itu, tahap selanjutnya masing-masing Paslon membuka secara bersamaan nomor urut yang sudah mereka pegang. Dan hasilnya, Paslon Bambang Hermanto dan Kasan Basari mendapat nomor urut 1, kemudian nomor 2 Paslon Lucky Hakim dan Syaefudin serta Nomor urut 3 yaitu Paslon Nina Agustina dan Tobroni.

(Sanita)

Tinggalkan Balasan