Pabrik Kahatex Sumedang Kebakaran

Pabrik Kahatex Sumedang Kebakaran

Sumedang, LINews – Bangunan PT Kahatex yang berada di Kampung Baturumpil, Desa Cisempur, Kecamatan Jatinangor, Sumedang terbakar, Kamis (29/2/2024).

Kejadian kebakaran itu melanda gedung yang dekat dengan Kampung Baturumpil, RW08/RT03. Atau jika ditinjau dari Jalan Raya Bandung-Garut, lokasinya di bagian belakang pabrik PT Kahatex yang luas itu.

Sutisna (46) warga Kampung Baturumpil mengatakan dia sedang berada di lantai dua rumahnya ketika tiba-tiba terdengar bunyi sirine.

“Sirine berbunyi. Itu sirine khusus kebakaran. Lama bunyi. Begitu ke luar, terlihat asap sudah tinggi,” katanya.

Namun, meski ada gerbang Kahatex di Baturumpil, ketika kebakaran terjadi sekitar pukul 11.00, tidak terlihat oleh Sutisna adanya karyawan yang berlarian ke luar gerbang.

“Kalau di sini tidak ada yang berhamburan. Mungkin larinya ke depan, tapi banyak informasi memang gedung itu sudah tidak ada orangnya,” katanya.

Gedung yang terbakar diketahui adalah Gedung F5, Finishing. Gedung ini diketahui terbakar mulai sekitar pukul 11.00. dan hingga LINews tiba di lokasi kejadian, pukul 12.30, asap masih mengepul hebat.

Asap hitam membubung tinggi di atas gedung tersebut. Semakin lama, asap melebar dan sedikit pudar ke warna abu-abu lalu putih.

Nurfadli (40) warga Baturumpil mengatakan kebakaran di dalam pabrik PT Kahatex itu dikabarkan melalui sirine.

“Bunyi sirine 15 menitan,” katanya.

Belum ada keterangan resmi dari pihak perusahaan, Kepolisian, maupun Pemadam Kebakaran. Pemadaman masih berlangsung.

(Ade MS)

Tinggalkan Balasan