Pemda Gelar Munggahan Bersama Awak Media Liputan Pangandaran

Pemda Gelar Munggahan Bersama Awak Media Liputan Pangandaran

Pangandaran – Menjelang bulan suci Ramadhan tahun 1443, Pemerintah Daerah (PEMDA) Kabupaten Pangandaran,  undang puluhan awak media di sebuah Rumah Makan di Pantai Barat. Acara silaturahmi untuk meningkatkan sinergitas antara pemerintah dengan para awak media.

Hadir pada acara tersebut, Asisten III Pemkab Pangandaran Drs. Suheryana,MM, jajaran bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda (Humas) Kabupaten Pangandaran dan puluhan awak media liputan wilayah Kabupaten Pangandaran.

Dalam kesempatan tersebut Suheryana menyampaika beberapa poin penting hasil rakor bersama. prokofim Kabupaten Pangandaran.

Salah satunya adalah penraturan jam buka warung nasi atau rumah makan selama bulan Ramadhan adalah mualai jam 26:00 WIB sampai jam 04:00 WIB atau waktu sahur, jelasnya.

Selain itu juga Suheryana menyampaikan, bahwa Kabupaten Pangandaran pada saat ini masuk level 1, dan ini perlu di pertahankan oleh kita semua, karena dengan level 1 ini, perekonomian di Pangandaran terus menggeliat.

Hari ini di kabupaten Pangandaran sudah 0% yang terpapar covid-19, karena itu pula kita jangan sampai terlena dan terus lakukan protokol kesehatan (Prokes), agar pariwisata tetap buka, sehingga perekonomian di pangandaran makin meningkat, jelasnya.

Selain itu Suheryana menyampaikan capaian vaksinasi, bahwa masyarakat kabupaten Pangandaran yang sudah mendapatkan vaksin dosis satu mencapai 91%, dan dosis 2 mencapai 76%, dan tinggal nanti booster.

Meski demikian, pariwisata di Pangandaran tetap buka namun tetap kita urai agar tidak terjadi penumpukan.

Tentu semua ini tidak lepas dari peran serta dengan media, maka dari itu melalui kegiatan ini kita ingin sinergitas pemerintah dengan media lebih terjalin lagi, pungkasnya. (BD**)