Prabowo Dapat Dukungan dari Rapim

Prabowo Dapat Dukungan dari Rapim

Jakarta, LINews – Relawan Pedagang Indonesia Maju (Rapim) mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Acara deklarasi dukungan ini dihadiri langsung oleh capres nomor urut 2, Prabowo Subianto.

“Berjanji mendukung Prabowo-Gibran sebagai Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Republik Indonesia. Bekerja dan berjuang untuk memenangkan Prabowo-Gibran menjadi Presiden dan Wakil Presiden dalam semangat gerakan satu putaran. Mengawal dan menjaga Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia sampai akhir masa jabatannya,” kata Ketua Rapim Anton Timbang yang diikuti seluruh peserta di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Jumat (8/12/2023).

Prabowo mengaku senang dan berterima kasih atas dukungan yang diberikan kepadanya dan Gibran. Dia juga menjelaskan pentingnya peranan pedagang untuk kemajuan ekonomi negara.

“Terima kasih, hari ini saya diberi deklarasi dukungan dari para pedagang seluruh Indonesia. Benar tadi disampaikan, pedagang adalah penggerak ekonomi. Para pedagang adalah bisa dikatakan pejuang di bidang ekonomi. Para pedagang tidak hanya pejuang tapi juga pedagang adalah yang membangun suatu bangsa,” ucap Prabowo.

Prabowo juga mengatakan pentingnya peran pedagang sebagai salah penggerak roda pemerintahan. Termasuk melalui pajak-pajak yang dibayarkan.

“Para pedagang tidak hanya menjalankan ekonomi. Dia membangun suatu kekayaan. Dari kekayaan itu bisa dibayar pajak. Dari pajak itu bisa dijalankan roda negara dan bangsa,” pungkasnya.

(Ary)

Tinggalkan Balasan