Prabowo Sebut Nama Presiden dalam Pidatonya

Prabowo Sebut Nama Presiden dalam Pidatonya

Jakarta, LINews – Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto membacakan pidato di hadapan relawannya di Istora Senayan, Jakarta. Prabowo mengucapkan terima kasih kepada Presiden Indonesia sebelum-sebelumnya.

Prabowo mengucapkan rasa terima kasih mulai dari Presiden Soekarno hingga Joko Widodo (Jokowi). Dia menyebut Jokowi berjasa bagi bangsa Indonesia.

“Presiden Joko Widodo berjasa bagi bangsa Indonesia,” kata Prabowo dalam pidatonya, Rabu (14/2/2024).

Usai mengatakan hal tersebut, relawan langsung menyambut dengan riuh dan tepuk tangan. Riuh tepuk tangan berlangsung cukup lama hingga Prabowo menghentikan sementara pidatonya.

Prabowo juga mengatakan mengenal Presiden Indonesia sebelumnya. Dia menyebut sangat kenal dengan sosok Presiden Jokowi.

Menurutnya, Jokowi merupakan sosok yang pekerja keras. Bahkan, lanjut Prabowo, menteri Jokowi sampai kelelahan mengikuti cara kerja Jokowi.

“Presiden Joko Widodo saya sangat kenal, beliau saya katakan pekerja yang sangat, sangat, sangat keras, tidak ada capeknya. Menteri-menterinya kelelahan ikut beliau,” ucapnya.

Relawan kemudian menyambutnya dengan riuh teriak dan tepuk tangan. Kemudian mereka meneriaki nama Jokowi.

“Jokowi.. Jokowi.. Jokowi,” kata relawan kompak.

(Ary)

Tinggalkan Balasan