Rakor Penyelenggara Pemilu 2024 Guna Mewujudkan Pemilu Damai

Rakor Penyelenggara Pemilu 2024 Guna Mewujudkan Pemilu Damai

Bogor, LINews – Rapat Kordinasi Persiapan Pemilu Serentak tahun 2024 tingkat kecamatan Cigombong dibuka langsung oleh Camat Cigombong R.E Irwan Somantri S.STP, yang diselenggarakan di Aula Kantor Kecamatan Cigombong, Rabu (22/01/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Perwakilan Forkopimcam Kecamatan Cigombong, Danramil Cigombong, Wakapolsek Cijeruk, Kepala Desa dan PPK, Panwaslu, PPS dan PKD se Kecamatan Cigombong.

Camat Cigombong R.E. Irwan Somantri menyampaikan kepada Semua Pihak agar dapat saling berkoordinasi dalam mensukseskan Pemilu Serentak Tahun 2024 secara Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat saling mengenal dan menjaga silaturahmi serta dapat berkoordinasi dan bekerjasama yang baik sehingga pelaksanaan Pemilu Serentak Tahun 2024 dapat terlaksana dengan baik pada setiap tahapannya.

Kegiatan Rapat Koordinasi tersebut dilaksanakan dalam rangka Rapat Koordinasi Penyelenggara Pemilu 2024 Kecamatan Cigombong Guna Mewujudkan Pemilu Damai serta cipta kondisi Kerawanan terkait tahapan Pemilu 2024 yaitu Pendaftaran dan Penetapan Capres dan Cawapres mulai dari tanggal 19 Oktober s/d 25 November 2023.

Maksud dan tujuan kegiatan tersebut adalah menyatukan persepsi dalam pelaksanaan tugas, meningkatkan sinergitas serta mengajak bersama-sama kepada Petugas Penyelenggara Pemilu untuk berlaku netral guna mewujudkan Pemilu 2024 yang Damai.

(Rus)

Tinggalkan Balasan