Unjani Terjunkan Tenaga Medis Bantu Korban Gempa Cianjur

Unjani Terjunkan Tenaga Medis Bantu Korban Gempa Cianjur

Cimahi, LINews – Bencana gempa bumi yang mengguncang Kabupaten Cianjur, menelan korban jiwa dan luka-luka. Kondisi memprihatinkan itu mendorong tim relawan dari Fakultas Kedokteran Universitas Jenderal Achmad Yani (Unjani) tergerak membantu korban bencana.

“Sejak H+1 bencana, tim relawan bencana gempa Cianjur FK Unjani yang dipimpin langsung Dekan FK Unjani Dr Sutrisno sudah berangkat bersama tim dengan delapan dokter muda FK Unjani stase bedah, dan 10 mahasiswa tahap sarjana kedokteran,” kata Wakil Dekan 3 FK Unjani Sylvia Mustika, Senin (28/11/2022).

Sylvia Mustika menyatakan, Tim Forensik dan Departemen Forensik Medikolegal FK Unjani dipimpin oleh dr.Nurul Aida bersama Dokter Muda FK Unjani Stase Forensik juga berangkat ke Cianjur. Mereka terlibat dalam mengidentifikasi korban meninggal di kamar jenazah RSUD Sayang Cianjur.

Baca Juga :

Pegadaian Beri Bantu Korban Gempa Cianjur

“Atas bantuan Dinas Kesehatan Cianjur khususnya, beberapa alumni FK Unjani di Cianjur, Jabarquickrespons, dan Gubernur Jawa Barat, berdiri posko kesehatan dan persalinan FK Unjani di lapangan Kampung Cariu, Desa Mangunkerta, Kecamatan Cugenang, Cianjur,” ujar Sylvia Mustika.

Selain itu, tutur Wakil Dekan 3 FK Unjani, tim juga melakukan susur jemput bola ke lokasi pengungsian warga di Kampung Babakan Jamaras, Desa Sarampad, Kecamatan Cugenang.

Mereka bertahan di tenda-tenda yang dibangun secara swadaya. Tim Relawan FK Unjani juga membantu persalinan ibu korban gempa, merawat ibu dan bayi yang lahir di pengungsian.

(Riki)